Internasional

Kejahatan LA Meningkat, KJRI Imbau WNI Hati – Hati!

Konsulat Jenderal RI (KJRI) di Los Angeles (LA), Amerika Serikat, mengeluarkan imbauan kepada warga negara Indonesia (WNI) yang tinggal maupun berkunjung ke LA. KJRI mengimbau para WNI untuk tetap waspada dan hati-hati.

“Menyikapi situasi keamanan yang meningkat akhir-akhir ini, #KJRILosAngeles kembali mengimbau kepada seluruh Masyarakat dan Diaspora Indonesia yang berada atau berkunjung ke wilayah kerja di wilayah kerja KJRI Los Angeles (Arizona, California Selatan, Colorado, Hawaii, Nevada Selatan, Utah, dan Kepulauan Pasifik di teritori AS), agar tetap hati-hati dan waspada,” demikian bunyi imbauan KJRI LA yang ditandatangani Konsul PSB I, Fadhly Ahmad, dilihat detikcom Minggu (28/5/2023). Imbauan ini juga disampaikan melalui media sosial KJRI Los Angeles.

Imbauan Simpan Barang – Barang Berharga

KJRI LA juga mengimbau para WNI untuk menyimpan barang dan dokumen yang berharga di tempat yang aman. Selain itu, warga yang berpergian diminta untuk menjaga barang berharga seperti parpor, dompet, dan handphone, dengan baik.

“Terus mencermati dan bersikap waspada atas perkembangan situasi keamanan setempat. Hal tersebut dapat dipantau melalui media massa dan sumber informasi resmi otoritas setempat,” lanjutnya.

KJRI juga meminta WNI untuk segera mencari tempat berlindung dan menghubungi 911 jika berada dalam keadaan darurat. Termasuk juga jika kehilangan paspor.

Harap Hubungi Pihak Kepolisian

Jika kehilangan paspor atau mengalami pencurian paspor harap hubungi 911 atau pihak kepolisian terdekat, lalu hubungi hotline Imigrasi kami di +1 (213) 677-999.

“Bagi WNI yang berapa di wilayah kerja KJRI Los Angeles dan membutuhkan bantuan kami, dapat menghubungi hotline 24/7 +1 (213) 590-8095,” kata Fadhly.

Imbauan ini diberikan buntut meningkatnya kejahatan di LA. Selain itu, juga buntut insiden perampokan dan penembakan di pusat kota LA beberapa hari lalu.

“Intinya itu imbauan untuk kita lebih berhati-hati pasca insiden perampokan dan penembakan di downtown beberapa hari yang lalu,” pungkasnya.

Editor : Raja H. Napitupulu / Firda Nursyafira

Administrator Esensi

Recent Posts

Prabowo akan Bentuk Presidential Club, Siasat Redam Oposisi?

PRESIDEN terpilih Prabowo Subianto akan membentuk Presidential Club atau klub presiden untuk mengakomodir gagasan dan…

47 mins ago

Februari 2024, Pengangguran di Bali Terendah. Benarkah?

Data Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, angka pengangguran di Bali menempati posisi kedua terendah se-Indonesia,…

2 hours ago

Veracity: Perempuan Paling Banyak Alami Asma

Hasil survei Lembaga Riset Veracity menyimpulkan bahwa Perempuan di Indonesia paling banyak terkena sakit asma.…

2 hours ago

Partai Golkar Paling Cocok Jadi Tempat Bernaung Gibran

PARTAI Golkar dinilai paling cocok jadi tempat berlabuh Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka setelah…

4 hours ago

Penyerangan Mahasiswa di Pamulang: Indonesia Alami Gejala Pelemahan Ekosistem Toleransi

SETARA Institute, sebuah lembaga think tank hak asasi manusia dan keberagaman menilai kasus penyerangan terhadap…

5 hours ago

Jokowi Sambut Baik Pertumbuhan Kuartal I Capai 5,11%

Presiden Joko Widodo menyambut baik hasil pertumbuhan ekonomi triwulan I-2024 yang dicatat Badan Psuat Statistik (BPS)…

6 hours ago