Home » KKN di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni Film Terlaris Tahun 2022

KKN di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni Film Terlaris Tahun 2022

by Erna Sari Ulina Girsang
2 minutes read

ESENSI.TV - JAKARTA

Informasi bagi pencinta film. Film KKN di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni menjadi film terlaris yang diedarkan sepanjang tahun 2022 dengan mencetak jumlah penonton 9,95 juta kali, disusul oleh film Pengabdi Setan 2: Communion sebanyak 6,39 juta dan  Miracle in Cell sebanyak 5,85 juta orang.

Film KKN di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni mengisahkan tentang pengalaman mahasiswa yang sedang melangsungkan kuliah kerja nyata (KKN) di Desa Penari. Kisahnya diadaptasi dari cerita fiksi horor yang sempat viral di media sosial twitter tahun 2019.

Selama mengikuti KKN, para mahasiswa mengalami banyak peristiwa honor dan akhirnya berakhir tragis. Meski demikian, film ini juga menampilkan nilai-nilai persahabatan dan karakter beberapa tokoh yang baik maupun antagonis. Jadi, selain menantang keberanian menonton, ada nilai-nilai lain yang dapat dipetik dari film ini.

Seperti dilansir dari Katalog Film Indonesia, Sabtu (7/1/2023), Film KKN di Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni dirilis tanggal 30 Apil 2022, disutradarai oleh  Awi Suryadi dengan penulis skenario Lele Laila dan sinematografi dipercayakan kepada Ipung Rachmat Syaiful.

Dalam data ringkasan film google yang telah diverifikasi film ini disukai oleh 92 persen pengguna google. Biaya produksi film mencapai Rp15 miliar dan berhasil mengumpulkan pendapatan dari box office: senilai USD26 juta.

Baca Juga  Mendag Puji Program Pengendalian Harga Bapok Pemko Madiun

FIlm Ngeri-Ngeri Sedap Urutan ke-4

Film Ngeri-Ngeri Sedap. Foto: Ist

Sementara itu, film  Ngeri-ngeri Sedap berada di posisi keempat dengan jumlah penonton sebanyak 2,88 juta orang, ,posisi kelima ditempati film Ivanna sebanyak 2,79 juta penonton, keenam film Sayap-Sayap Patah sebanuak 2,42 juta penonton dan ketujuh film Mencuri Raden Saleh dinikmati sebanyak 2,35 juta penonton.

Sementara itu, urutan 15 besar mulai dari posisi ke-8 hingga  ke-15 masing-masing secara berurut adalah film Kukira Kau Rumah mencetak 2,22 juta penonton, film The Doll sebanyak 1,76 juta penonton, film Qodrat disaksikan oleh 1,75 orang, film Jailangkung: Sandekala sebanyak 1,54 penonton.

Kemudian, film Qorin membukukan jumlah penonton sebanyak 1,32 juta orang, film  Kuntilanak sebanyak 1,31 juta orang, film Keramat 2: Caruban Larang sebanyak 918.000 orang dan terakhir film  Pamali disaksikan oleh 880.618 orang pada saat ditayangkan pada sejumlah bioskop di Indonesia.*

 

Email: ernasariulinagirsang@esensi.tv

Editor: Erna Sari Ulina Girsang

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life