Categories: Nasional

Pangandaran dan Garut Diguncang Gempa Magnitudo 4,9 , Tidak Berpotensi Tsunami

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan adanya peristiwa gempa bumi tektonik di wilayah Pangandaran dan Garut, Selasa 3 Januari 2023.
Melalui hasil analisis BMKG, gempa yang terjadi pukul 06:55:20 WIB tersebut menunjukkan kekuatan Magnitudo 4,9. Gempa ini tidak berpotensi tsunami.
“Episenter terletak pada koordinat 8.14 LS dan 107.88 BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 83 km BaratDaya KAB-PANGANDARAN-JABAR pada kedalaman 29 km,” sebut Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami Daryono dalam keterangan rtesminya.
Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas penyesaran di dasar laut di Samudra Hindia selatan Jawa Barat.
“Dampak gempa bumi yang digambarkan oleh peta tingkat guncangan (Shakemap) BMKG dan berdasarkan laporan dari masyarakat, gempa bumi ini dirasakan  di Garut, Pangalengan, Bungbulang, Pameungpeuk, Sindangbarang, dan Cidaun, dalam Skala Intensitas III MMI,” ujar Daryono.
Di Pangandaran, Tasikmalaya, Cisompet, dan Kota Banjar dalam Skala Intensitas II – III MMI. Sedangkan di Sukabumi, Cianjur dan Kab. Bandung  dalam Skala Intensitas II MMI.
“Namun, hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan sebagai dampak gempabumi tersebut,” katanya.
Hingga pukul 07:20 WIB, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan. *
Editor: Erna Sari Ulina Girsang
vera bebbington

Recent Posts

Persiapan Menyambut Idul Adha: Panduan bagi Umat Muslim

Idul Adha adalah salah satu hari besar dalam Islam yang penuh dengan makna dan keberkahan.…

11 hours ago

Sambut Idul Adha. Persiapkan Kurban Terbaik-mu!

Salah satu ibadah utama pada Idul Adha adalah menyembelih hewan kurban. Tentu saja menjadi hewan…

12 hours ago

Survei: 50% Pasangan yang Berpisah, Kembali Bersama

Studi terbaru mengungkapkan bahwa 50% pasangan yang berpisah akhirnya memutuskan untuk kembali bersama. Temuan ini…

13 hours ago

UGM Ajak Kampus Lain Kolaborasi Tangani Sampah di DIY

Universitas Gadjah Mada (UGM) mengajak kampus-kampus lain di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk berkolaborasi menangani…

13 hours ago

Request Polri Tambahan Dana Rp. 60,64T

Polri telah mengajukan tambahan anggaran sebesar Rp 60,64 triliun untuk tahun 2025. Permintaan ini disampaikan…

15 hours ago

Dianggap Anti Kritik, Netizen Desak Pembubaran Kominfo

Netizen pengguna media sosial X secara serentak mengeluh dengan rencana Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo)…

16 hours ago