Home » Anthony Ginting Hadapi Anders Antonsen di Final Singapore Open 2023

Anthony Ginting Hadapi Anders Antonsen di Final Singapore Open 2023

by Ale Luna
1 minutes read
Anthony Ginting Hadapi Anders Antonsen di Final Singapore Open 2023/PBSI

ESENSI.TV - SINGAPURA

Pebulutangkis andalan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting akan menghadapi wakil Denmark, Anders Antonsen di final Singapore Open 2023, Minggu (11/6).

Anthony Ginting sebelumnya berhasil lolos lantaran lawannya di semifinal, Kunlavut Vitidsarn mengundurkan diri karena cedera bahu. Kunlavut memilih mundur saat pertandingan masuk babak ketiga dimana ia tertinggal 1-6 dari Ginting.

Anthony Ginting dan Kunlavut bersaing sangat ketat bahkan sejak babak pertama. Keduanya bermain saling menekan dimana pada akhirnya Kunlavut unggul di babak pertama.

Pada babak kedua,  Ginting bangkit dari kekalahan di babak pertama. Pemain peringkat dua dunia itu melakukan serangan yang lebih dominan dan akurat. Ginting akhirnya sukses menyamakan skor gim menjadi 1-1 dengan skor 21-11 pada gim kedua.

Baca Juga  Menpora Kalungkan Medali Pemenang Lomba Lari Jakarta Half Marathon 2023

Sebuah hal tak terduga terjadi pada babak ketiga dimana Kunlavut menyatakan mundur akibat merasa sakit pada lengan kanannya. Kunlavut pertama kali meminta bantuan medis untuk memeriksa lengannya saat ia tertinggal 4-1 dari Ginting.

Setelahnya, ia masih bisa kembali bermain. Namun saat Ginting baru menambah dua poin, tiba-tiba Kunlavut mendatangi umpire dan menyatakan mundur akibat kendala medis tersebut. Dengan keputusan tersebut, maka Ginting menuntaskan pertandingan dan melaju ke babak final.

Adapun Anders Antonsen sukses menumbangkan pemain asal Jepang, Kodai Naraoka dengan skor 19-21,21-16, dan 21-17. Sementara rekor pertemuan Ginting dan Antonsen adalah 5-2 untuk keunggulan Anthony Ginting.*

Email: AleLuna@esensi.tv

Editor: Erna Sari Ulina Girsang

#beritaviral

#beritaterkini

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life