Categories: EkonomiSurvey

April 2023, Permintaan Kredit Perbankan Dari Korporasi Melambat

Permintaan kredit perbankan dari korporasi pada April 2023 melambat dibandingkan pada bulan sebelumnya.

Survei Bank Indonesia menunjukkan Saldo Bersih Tertimbang (SBT) pembiayaan korporasi selama April mencapai 19,8%.

“Angka ini menyusut dari SBT 24,0% pada Maret 2023,” jelas Erwin Haryono, Direktur Eksekutif, Departemen Komunikasi, BI, dalam keterangan tertulis, Senin (22/5/2023).

Dia mengatakan mayoritas pembiayaan bersumber dari dana sendiri diikuti pembiayaan dari pemanfaatan fasilitas kelonggaran tarik yang meningkat dibandingkan bulan sebelumnya.

Sementara itu, permintaan pembiayaan yang bersumber dari perbankan dalam negeri terindikasi melambat.

Penyaluran kredit baru oleh perbankan pada April 2023 juga terindikasi tumbuh terbatas.

SBT penyaluran kredit baru pada April 2023 tercatat sebesar 68,9%, tumbuh positif meski tidak setinggi SBT pada bulan sebelumnya sebesar 94,6%.

Faktor utama yang memengaruhi penyaluran kredit baru tersebut antara lain permintaan pembiayaan dari nasabah.

Kemudian, prospek kondisi moneter dan ekonomi ke depan, serta tingkat persaingan usaha dari bank lain.

Sementara itu, untuk keseluruhan triwulan II 2023, penawaran penyaluran kredit baru dari perbankan diprakirakan meningkat.

Di sisi rumah tangga, permintaan pembiayaan baru terindikasi melambat pada April 2023.

Kredit Multi Guna

Mayoritas rumah tangga mengajukan jenis pembiayaan berupa Kredit Multi Guna.

Rumah tangga juga memilih bank umum sebagai sumber utama penambahan pembiayaan.

Adapun sumber pembiayaan lainnya yang menjadi preferensi rumah tangga untuk memenuhi kebutuhan pembiayaan, antara lain koperasi dan leasing.

Sebelumya, penyaluran kedit perbankan dan pembiayaan baru dari rumah tangga dan korporasi selama Desember 2022 meningkat.

Indikasi ini diperoleh dari hasil Survei Permintaan dan Penawaran Pembiayaan Perbankan Desember 2022.

Survei dilakukan oleh Bank Indonesia untuk mengetahui indikasi penyaluran kredit dan pembiayaan baru pada akhir tahun lalu.

“Hasilnya, ditemukan bahwa penyaluran kredit baru oleh perbankan pada Desember 2022 terindikasi meningkat dibandingkan bulan sebelumnya,” jelasnya, awal tahun ini.

Survei, tambahnya, menunjukkan bahwa Saldo Bersih Tertimbang (SBT) penyaluran kredit baru mencapai 77,7 persen.

Angka ini jauh di atas SBT hasil survei bulan sebelumnya yang beada di posisi 58,6 persen.*

Editor: Erna Sari Ulina Girsang
Email: ernasariulinagirsang@esensi.tv

#beritaviral
#beritaterkini

Erna Sari Ulina Girsang

Recent Posts

Meski Banyak Uang, Orang Kaya tetap punya Hutang

Meskipun memiliki banyak uang, orang kaya seringkali juga memiliki utang. Fenomena ini sebenarnya cukup umum…

2 hours ago

Persiapan Menyambut Idul Adha: Panduan bagi Umat Muslim

Idul Adha adalah salah satu hari besar dalam Islam yang penuh dengan makna dan keberkahan.…

14 hours ago

Sambut Idul Adha. Persiapkan Kurban Terbaik-mu!

Salah satu ibadah utama pada Idul Adha adalah menyembelih hewan kurban. Tentu saja menjadi hewan…

15 hours ago

Survei: 50% Pasangan yang Berpisah, Kembali Bersama

Studi terbaru mengungkapkan bahwa 50% pasangan yang berpisah akhirnya memutuskan untuk kembali bersama. Temuan ini…

16 hours ago

UGM Ajak Kampus Lain Kolaborasi Tangani Sampah di DIY

Universitas Gadjah Mada (UGM) mengajak kampus-kampus lain di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk berkolaborasi menangani…

16 hours ago

Request Polri Tambahan Dana Rp. 60,64T

Polri telah mengajukan tambahan anggaran sebesar Rp 60,64 triliun untuk tahun 2025. Permintaan ini disampaikan…

18 hours ago