Kecantikan & Gaya hidup

Atasi Resleting Bermasalah dengan Cara Ini

Resleting (res) bermasalah bisa terjadi kapan dan di mana saja. Entah itu macet atau rusak, hal ini kadang menjengkelkan.

Begitu melihat resleting celana, tas, atau jaket bermasalah, hal pertama yang kita pikirkan adalah ingin langsung mengganti dengan yang baru.

Hal ini sah-sah saja mengingat kita ingin mengganti dengan yang baru untuk menghindari masalah di kemudian hari. Meskipun begitu, ada baiknya kita melihat kemungkinan adanya cara resleting itu bisa kita perbaiki.

Berikut disajikan bagaimana memperbaiki res bermasalah, dikutip dari bahankain.com, Sabtu (23/9/2023).

1. Cara memperbaiki resleting macet

Resleting celana, jaket, tas seringkali macet sehingga tidak dapat menutup atau membuka. Untuk mengatasinya, ada banyak cara dapat digunakan.

A. Lilin

Lilin dapat digunakan untuk memperbaiki resleting macet. Caranya dengan menuangkan cairan lilin ke bagian yang rusak. Namun hati-hati. Bisa saja cairan lilin itu mengenai baju dan meninggalkan noda.

B. Sabun

Sabun menjadi salah satu bahan yang sangat dianjurkan untuk mengatasi resleting macet. Karena jauh lebih licin sehingga akan lebih mampu mengatasi res yang macet.

Pegang ujung res dengan kencang kemudian gosokkan sabun di sepanjang depan dan belakang gigi res. Setelah itu, tarik dan lihat seberapa lancar dia meluncur.

C.  Lotion
Lotion juga dapat digunakan untuk mengatasi res yang macet. Oleskan lotion di bagian resleting yang macet dan kemudian cobalah untuk membuka atau menutup dengan perlahan-lahan.

D. Grafit pada pensil

Res yang dilumasi grafit akan mudah dinaik-turunkan. Pensil mengandung grafit dan grafit mengandung minyak alami. Grafit juga terdiri atas lapisan atom karbon yang bisa melembutkan gigi-gigi resleting. Hitamkan seluruh permukaan res yang macet dengan pensil lalu coba gerakkan ke atas dan bawah.

E. Lipstik

Olesan lipstik atau lip balm akan sangat membantu jika tiba-tiba res tasmu rusak. Selain untuk touch-up, ini satu hal yang bisa menjadi alasan kamu membawa lipstik saat bepergian.

Lipstik bersifat licin, jadi kamu bisa menggosokkannya di permukaan resleting agar lebih lancar.

2.Mengatasi pegangan resleting putus

Jika pegangan resleting putus, masih ada cara untuk menggantinya. Anda bisa menggunakan klip penjepit kertas atau gantungan kunci, pita atau konektor kabel telepon sebagai tarikan res. Kalau sudah ada waktu segeralah beli pegangan baru.

3. Gigi res bengkok

Gigi-gigi resleting yang bengkok membuatnya sulit dibuka-tutup atau bergerak ke atas dan ke bawah. Untuk memperbaikinya, anda bisa memperbaiki dengan menggunakan dengan bantuan jarum, benang dan tang.

4. Gigi res tidak bisa menyatu

Seringkali resleting tas dol karena terlalu banyak barang di dalamnya dan kita memaksa menutupnya. Jika hal itu dilakukan berulang kali, bukan tak mungkin res menjadi rusak alias doll.

Namun masih ada cara untuk memperbaikinya. Pertama-tama, luruskan gigi-gigi yang bengkok dengan pinset atau tang berujung runcing.

Tanganilah satu persatu, lalu buka dan tutup res seperti biasa. Rit doll juga bisa terjadi karena kotoran yang menumpuk di gigi-gigi resleting. Maka dari itu, sebaiknya bersihkan dulu sela-sela gigi resleting.*#beritaviral

#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Radja H Napitupulu

Junita Ariani

Recent Posts

Meski Lolos Putaran Ketiga, STY Akui Timnas Paling Lemah

Pelatih Shin Tae-yong (STY) mengakui Tim Nasional (Timnas) Indonesia merupakan tim paling lemah di antara tim…

4 hours ago

Menang 2-0 Atas Filipina, Indonesia Cetak 3 Prestasi

Tim nasional (Timnas) Indonesia berhasil memenangkan pertandingan melawan Filipina dengan skor 2-0, pada putaran kedua…

5 hours ago

STY Turunkan Calvin Verdonk Hadapi Filipina

Pelatih Shin Tae-yong (STY) akan menurunkan Calvin Verdonk di posisi bek kiri, saat adu Indonesia menghadapi…

9 hours ago

Pengeroyokan Pemilik Rental Mobil: Dikira Maling

Kemarin, Desa Sukolilo di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, menjadi sorotan setelah kasus tragis menimpa pemilik…

12 hours ago

Nobel Caltech. 1 Kampus Meraih 47 Nobel

Sejarawan asal Inggris Peter Carey pernah menyampaikan satu pertanyaan besar. “Mengapa Indonesia, negara dengan populasi…

13 hours ago

Wah… Mengerikan! Transaksi TPPU Narkotika Capai Rp10,5 T

Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mengungkap kasus TPPU narkotika tersebar sepanjang sejarah Indonesia.…

15 hours ago