Ekonomi

Ekonomi RI Tumbuh 5,01 Persen pada Triwulan IV 2022

Ekonomi Indonesia tumbuh 5,01 persen pada triwulan IV 2022 dibanding periode sama tahun sebelumnya (year on year/yoy).  Demikian rilis data Badan Pusat Statistik (BPS).

Kepala BPS Margo Yuwono menyebut pertumbuhan ekonomi yang positif ini didukung oleh seluruh lapangan usaha yang juga mencatatkan pertumbuhan menggembirakan.

“Lapangan usaha dengan pertumbuhan tertinggi adalah transportasi dan pergudangan serta akomodasi dan makan minum. Namun industri pengolahan menjadi sumber pertumbuhan tertinggi,” kata Margo saat menyampaikan Berita Resmi Statistik, di Jakarta, Senin (6/2).

Sektor Bertumbuh

BPS mencatat, sektor transportasi dan pergudangan serta akomodasi dan makan minum berhasil tumbuh masing-masing sebesar 16,99 persen dan 13,81 persen.

Angka itu didukung oleh peningkatan mobilitas masyarakat serta peningkatan kunjungan wisatawan mancanegara dan wisatawan nusantara.

Subsektor angkutan rel, tercatat tumbuh 61,94 persen didorong oleh peningkatan jumlah penumpang dan barang yang diangkut. Khususnya peningkatan mobilitas masyarakat saat libur sekolah serta Natal dan tahun baru.

Subsektor angkutan udara pun mampu tumbuh 44,07 persen didorong oleh peningkatan jumlah penumpang angkutan udara serta peningkatan jumlah wisatawan mancanegara.

Pertumbuhan Tertinggi

Pertumbuhan tertinggi tercatat pada sektor jasa lainnya yang meningkat 11,14 persen.

Lalu diikuti jasa perusahaan 10,42 persen, informasi dan komunikasi 8,75 persen.

Kemudian perdagangan 6,55 persen, pertambangan 6,46 persen, serta industri pengolahan 5,64 persen.

Berikutnya, sektor pertanian tumbuh 4,51 persen, jasa keuangan 3,76 persen, pengadaan air 2,84 persen, jasa kesehatan 2,47 persen.

Pengadaan listrik dan gas 2,31 persen, administrasi pemerintahan 1,78 persen, konstruksi 1,61 persen, serta jasa pendidikan 0,42 persen.

“Seluruh sektor utama, yaitu industri pengolahan, perdagangan, pertambangan, pertanian, dan konstruksi melanjutkan tren positif dan tumbuh mengesankan,” katanya.

Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H. Napitupulu

Ale Luna

Recent Posts

Suku Pedalaman Tersorot Media Asing

Baru-baru ini, media luar menyoroti peristiwa suku pedalaman Indonesia, Suku Togutil, meminta makanan kepada pekerja…

8 hours ago

Apa Itu The Great Red Spot?

Bintik Merah Besar di Jupiter adalah badai kolosal yang mungkin merupakan fenomena paling terkenal dari…

10 hours ago

Rotasi Matahari yang Kian Berubah

Baru-baru ini, para peneliti dari Cina telah membuat penemuan signifikan mengenai rotasi atmosfer Matahari, khususnya…

12 hours ago

Kerjasama Antara UGM dan University of Toronto

Universitas Gadjah Mada (UGM) dan University of Toronto telah menjalin kerjasama untuk memperkuat hubungan akademik…

14 hours ago

Serempetan Motor Berakhir dibunuh….

Tragedi di Indramayu baru-baru ini mencengangkan masyarakat setelah insiden kecelakaan motor berujung pada kematian tragis…

16 hours ago

Sejarah Makam Raga Semangsang

Makam Raga Semangsang adalah salah satu situs bersejarah yang unik dan penuh misteri di Purwokerto,…

18 hours ago