Categories: Nasional

Ganda Campuran Indonesia Lolos ke Perempat Final Malaysia Masters 2024

Ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati berhasil mengalahkan pasangan Denmark Mads Vestergaard/Christine Busch melalui dua gim langsung 21-17, 21-16. Kemenangan itu memastikan Rehan/Lisa lolos ke partai perempat final Malaysia Masters 2024.

Dikutip dari keterangan singkat PP PBSI, Kamis (23/05/2024), keduanya menjadi kunci kemenangan Indonesia hari ini. Rehan/Lisa berani tampil menyerang dan menekan lawan sejak awal, hingga memenangkan pertarungan.

“Dari awal kami tekan terus lawan agar permainannya tidak enak dan tidak bisa mengembangkan permainan. Cuma tadi di gim kedua, main kami masih terburu-buru,” ungkap Rehan.

Meski demikian, pasangan unggulan ketujuh itu mengakui bahwa sempat ada rasa ragu-ragu dan tidak tenang, bahkan saat mereka unggul.

“Saya sendiri tadi merasa saat sudah unggul malah ada perasaan takut. Pikiran saya jadi takut. Saya juga tidak tahu kenapa, padahal seharusnya saat unggul bisa lebih tenang,” tambah Lisa.

Kedepannya, lanjut Lisa, dirinya akan tampil lebih yakin lagi, terutama permainan depannya.

“Supaya Rehan bisa lebih nyaman untuk menyerang,” kata dia.

Siap Menghadapi Malaysia

Pada partai perempat final, Rehan/Lisa akan menghadapi pemenang laga antara Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) dan Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang (Taiwan).

“Untuk menghadapi pertandingan besok, siapa pun lawannya, kami juga sudah sering bertemu. Sudah tahu apa kekurangan dan kelebihan masing-masing. Kami harus bisa menahan fokusnya dan kami harus berani capek lagi,” kata Rehan lagi.

Sementara itu, hari ini terdapat tujuh wakil Indonesia yang berlaga di babak 16 besar turnamen BWF Super 500 ini.

Pada tunggal putri ada Putri Kusuma Wardani dan Ester Nurumi Tri Wardoyo. Lalu tunggal putra ada Chico Aura Dwi Wardoyo.

Berikutnya, nomor ganda putri ada Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi. Lalu di ganda campuran ada dua pasangan lainnya, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Raja H. Napitupulu

Recent Posts

Otorita IKN Menminta Penambahan Dana Rp, 29,8 Triliun

Pemerintah, melalui Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN), mengajukan permintaan tambahan anggaran sebesar Rp29,8 triliun untuk…

8 mins ago

Ini Beberapa Cara Menyimpan Daging Qurban dengan Baik

Mengelola dan menyimpan daging qurban dengan benar sangat penting untuk menjaga kualitas dan keamanan konsumsinya.…

2 hours ago

Kendalikan Inflasi, Airlangga Terapkan Kebijakan 4K

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Perekonomian) Airlangga Hartarto mengendalikan inflasi dengan menerapkan strategi kebijakan 4K.…

13 hours ago

Parah! Ketua DPRD Garut Menghina Guru Honorer

Baru-baru ini, beredar video Ketua DPRD Garut, Euis Ida Wartiah, yang menjadi sorotan publik setelah…

13 hours ago

Masalah Finansial, 4 Klub Tidak Ikut Europe 2024/2025

Pada musim 2024/2025, sejumlah klub Eropa gagal lolos ke kompetisi Eropa akibat masalah finansial yang…

16 hours ago

Uang Tunai di Indonesia Semakin Berkurang Digunakan

Survei terbaru menunjukkan bahwa penggunaan uang tunai di Indonesia terus menurun pada tahun 2024. Menurut…

18 hours ago