Home » Terbukti Pakai Doping, Mendali Lima Atlet Ditarik

Terbukti Pakai Doping, Mendali Lima Atlet Ditarik

by fara dama
1 minutes read
Menpora Dito menyampaikan harapannya agar KONI Pusat lebih inovatif dan kreatif

ESENSI.TV - JAKARTA

Kabar miris datang dari dunia olah raga, pasalnya lima atlet nasional terbukti gunakan doping saat berlaga di PON 2021 Papua. Indonesia Anti-Doping Organization (IADO), menyebutkan empat atlet binaraga dan satu atlet angkat berat.

Lima atlet yang menggunakan doping pada saat Pekan Olahraga Nasional (PON) 2021 Papua itu dikenakan disanksi. Sanki yang didapatkan berupa pendisiplinan skorsing selama empat tahun dan pencabutan medali.

Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), Letjen TNI (Purn) Marciano Norman, mengatakan bahwa pelaku yang disanksi tidak dapat mengikuti kegiatan olah raga selama empat tahun.

“Mereka semua ini terkena sanksi empat tahun tidak boleh beraktivitas dalam kegiatan olahraga, jadi mereka terkena skorsing empat tahun,” kata Marciano.

Baca Juga  Puteri Komarudin Ajak Parlemen Negara ASEAN Sinergi Berantas Narkoba

Mendali Diberikan Kepada yang Berhak

KONI menanggapi tegas pelaku pelanggaran ini. Pencabutan penghargaan dan mendali pada pengguna doping ditindak agar memberi efek jera bagi seluruh penggiat olah raga. Mendali akan diberikan kepada peserta yang berhak menerimanya.

“Oleh karenanya, setelah dikeluarkan ini, bagi mereka yang kemarin di Papua mendapatkan medali, maka akan berdampak bahwa medalinya akan dicabut dan KONI Pusat akan memberikan kepada mereka yang memang berhak  mendapatkan medali itu,” tutur Marciano.

KONI terus menyuarakan agar tidak ada yang melanggar peraturan saat berlaga, salah satunya menggunakan doping.

Editor : Dimas Adi Putra/Addinda Zen

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life