Home » Wajib Datang! Ini 4 Wisata Hits di Palembang Terbaru

Wajib Datang! Ini 4 Wisata Hits di Palembang Terbaru

by Administrator Esensi
2 minutes read
danau ranau wisata hits Palembang

ESENSI.TV -

Mendengar nama Palembang membuat kita ingat dengan kuliner khas yang dimilikinya yakni Pempek. Rasa yang gurih dari ikan dan olahan bumbu rempah yang pas membuat siapa saja suka menjadikannya sebagai camilan.

Tetapi tidak hanya itu, Palembang menawarkan keragaman lainnya seperti wisata, keindahan alam yang ada di wilayahnya serta berbagai keunikan yang ditemukan.

Palembang sebagai ibukota Provinsi Sumatera Selatan sangat patut Kalian dieksplor. Berikut ulasan 4 tempat wisata di Palembang yang wajib Sahabat Esensi kunjungi saat berada di kota Pempek ini.

1. Danau Ranau

Danau Ranau adalah danau kedua terbesar di Sumatra setelah Danau Toba. Terletak tidak begitu jauh dari Palembang sehingga mudah dijangkau. Ketika Sahabat Esensi berangkat ke sana, maka akan terlihat perkebunan, pedesaan, dan juga aliran Sungai Musi yang menjadi daya tarik selama perjalanan.

Ketika tiba di sana, Kalian akan menikmati jernihnya air danau yang dikelilingi bukit-bukit hijau dan pegunungan. Salah satunya adalah Gunung Seminung dengan tinggi 1880 mdpl yang terlihat jelas dari Danau Ranau sehingga menjadi lokasi favorit untuk spot foto. Kalian juga bisa menikmati pemandian air panas. Tersedia pula berbagai kuliner dan penginapan dengan harga terjangkau.

2. Pulau Kemaro

Destinasi wisata berikutnya adalah Pulau kemaro. Tempat wisata ini memang sangat populer dan banyak dikunjungi oleh wisatawan domestik ataupun mancanegara. Di lokasi ini, para wisatawan bisa mengunjungi sebuah vihara terutama untuk yang beragama Budha.

Ada kisah legenda percintaan antara seorang putri dan juga pangeran dari China yang benar-benar melekat pada tempat ini. Ada juga pagoda 9 lantai yang dibangun di tahun 2006 silam. Lokasinya berada di Sei Selayur, Kalidoni 1 Ilir. Kurang lebih 5 km dari pusat kota.

Baca Juga  Embung Talago Mumbuang, Wisata Baru Sumatera Barat

3. Arung Jeram Sungai Manna

Arung jeram Sungai Manna menjadi destinasi wisata yang wajib dicoba bagi penyuka kegiatan ekstrim. Dengan harga terjangkau, Anda sudah mendapatkan pelayanan penjemputan dan pengantaran kembali untuk pulang. Anda juga mendapatkan konsumsi, asuransi, dan dokumentasi berupa foto dalam sebuah CD.

Sebelum mencapai lokasi sungai, Anda akan berjalan dulu selama 15 menit sambil menikmati alam sekitar. Setelah itu, Anda akan mendapatkan pelatihan dasar arung jeram. Total waktu yang dibutuhkan untuk melewati Sungai Manna sekitar 2 jam dengan melewati berbagai macam jalur sungai yang menarik dan mendebarkan dengan menikmati keindahan pemandangan sekitar.

4. Rumah Rakit Sungai Musi

Rumah rakit Sungai Musi adalah salah satu hal unik yang bisa ditemukan di Palembang. Di mana, keunikan rumah-rumah yang berdiri di atas rakit menarik untuk disaksikan. Suasananya sejuk dan memiliki sensasi tersendiri bagi Anda yang belum pernah menempati rumah terapung di atas sungai.

Selain menikmati keunikannya, Anda juga bisa mempelajari sejarah di sana. Dikarenakan rumah rakit sendiri sudah ada dari zaman kerajaan Sriwijaya dan ditempati berbagai bangsa sepanjang sejarahnya. Lokasinya yang strategis, mudah dijangkau, dan lengkapnya fasilitas dengan harga terjangkau membuat rumah rakit wajib untuk dikunjungi.

 

Editor : Firda Nursyafira / Addinda Zen

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life