Home » Paus Benediktus Sakit Parah, Kondisi Memburuk

Paus Benediktus Sakit Parah, Kondisi Memburuk

by Arti Sukma Lengkawati
1 minutes read

ESENSI.TV - JAKARTA

Paus Benediktus dikabarkan saat ini sedang sakit parah di usianya yang menginjak 95 tahun.

Hal tersebut disampaikan oleh Paus Fransiskus yang meminta umat untuk mendoakan mantan paus berusia 95 tahun itu.

Fransiskus mengajukan permohonan doa untuk Benediktus di akhir audiensi publik mingguannya di Vatikan.

“Saya meminta Anda semua (untuk mengucapkan) doa khusus untuk Paus Emeritus Benediktus, yang dalam keheningan mendukung gereja. Ingatlah dia – dia sangat sakit – minta Tuhan untuk menghiburnya dan mendukung dia dalam kesaksian kasih untuk gereja ini sampai akhir,” tutur dia.

Pada 2020, Vatikan mengatakan Benediktus menderita kondisi yang menyakitkan tetapi tidak serius, menyusul laporan pers Jerman bahwa dia sakit.

Baca Juga  Paus Fransiskus Kembali Serukan Perang Ukraina Diakhiri

Juru bicara Vatikan Matteo Bruni membenarkan bahwa dalam beberapa jam terakhir, kondisi Benediktus menurun karena usia lanjut.

Bruni menambahkan bahwa situasi saat ini masih terkendali dan Benediktus terus dipantau oleh para dokter.

Setelah audiensi mingguannya, Fransiskus pergi ke biara Mater Ecclesiae untuk mengunjungi Benediktus yang sakit.

Pada 2013, Paus Benediktus XVI membuat keputusan yang hampir belum pernah terjadi sebelumnya untuk mengundurkan diri dari jabatannya, dengan alasan usia lanjut.

Benediktus adalah paus pertama yang memutuskan untuk mundur, daripada menyerahkan posisinya setelah wafat, dalam hampir 600 tahun sejarah Gereja Katolik.

Editor : Dimas Adi Putra

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life