Home » PDI Perjuangan Partai Kiri: Bukan Komunis Tapi Progresif

PDI Perjuangan Partai Kiri: Bukan Komunis Tapi Progresif

by Lyta Permatasari
2 minutes read
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto dalam Rakerda III di Kantor DPP PDIP Provinsi Banten, Minggu (10/9/2023). Sumber : ANTARA

ESENSI.TV - JAKARTA

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menegaskan haluan partainya adalah partai kiri. Oleh karena itu Hasto meminta kader PDIP menjaga militansi memenangkan partai dan bakal capres Ganjar Pranowo.

“Kalau yang kiri itu progresif, kiri itu bukan komunis bukan sosialis! Kiri itu progresif maknanya. Lalu muncullah konfigurasi partai. Kalau kita itu dari tengah ke kiri, kalau PKS dari tengah ke kanan, kalau Golkar itu tengah. Kira-kira seperti itu dalam teori politiknya. Jadi progresif,” kata Hasto saat membuka Rakerda ke-III DPD PDIP Banten, Minggu (10/9/2023).

Hasto mengatakan berpolitik di PDIP ada yang dinamakan ide, dilanjutkan dengan imajinasi dan kemudian realisasi dari ide itu.

Ia meminta kader PDIP di Banten memiliki daya juang untuk memenangkan Pemilu mendatang. Ia kemudian bertanya, partai apa yang sebelumnya memperoleh suara terbanyak di Banten, kader menjawabnya dengan Gerindra.

Untuk itu, ia meminta kader DPD PDIP Banten untuk bertekad di Pemilu mendatang dapat mengungguli partai tersebut. “Kita bisa lebih hebat dari Partai Gerindra, kita lebih hebat dari (Partai Gerindra) itu,” tegas dia.

Baca Juga  Survei Indo Riset: PDIP, Gerindra dan Golkar Konsisten Pimpin Elektabilitas Parpol

Pintar Berimajinasi

Pada kesempatan itu Hasto juga menegaskan kader PDIP untuk berani berimajinasi dan rajin membaca buku seperti yang pernah dilakukan Proklamator RI Bung Karno.

“Kader PDI Perjuangan, kita harus menjadi sosok kader yang rajin membaca buku, rajin berdiskusi, bukan rajin membicarakan kelemahan orang lain, sirik, tetapi rajin memperbicangkan hal-hal yang positif untuk Partai,” kata Hasto.

Menurutnya, kader PDIP harus belajar dari Bung Karno soal semangat perjuangan dan kepemimpinan intelektual.

Hasto melanjutkan kekuatan imajinasi itu juga diterapkan oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

“Jadi, saudara sekalian, kalau anda menggunakan lambang-lambang partai merah hitam. Maka, saudara harus berpikir seperti Bu Mega, seperti Bung Karno,” pungkas Hasto.

Dalam Rakerda ini, hadir Ketua DPP Ribka Tjiptaning bersama jajaran pengurus PDIP se-Provinsi Banten yang dipimpin Ketua DPD Ade Sumardi.

Sejumlah anggota DPR RI daerah pemilihan Banten hadir, antara lain Marianus Gea, Rano Karno, M. Hasbi Asyidiki Jayabaya, dan Ihsan Sulistyo, dan Ananta Wahana.

 

 

 

Editor: Farahdama A.P/Addinda Zen

 

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life