Home » Intip Khasiat Biji Selasih bagi Kesehatan

Intip Khasiat Biji Selasih bagi Kesehatan

by Junita Ariani
1 minutes read
Manfaat biji selasih berasal dari ragam mineral dan kandungan baik di dalamnya.

ESENSI.TV - JAKARTA

Mungkin banyak yang tidak tahu kalau biji selasih memiliki manfaat bagi kesehatan. Selama ini mungkin orang menganggap kalau biji selasih hanya sebagai penambah cita rasa dalam makanan atau pun minuman saja.

Selasih berasal dari tanaman ‘selasih’ atau Ocimum basilicum. Bijinya berukuran kecil, berwarna hitam. Jika merendamnya dalam air, terksturnya mirip biji chia.

Komoditi sering digunakan sebagai bahan tambahan dalam minuman dan hiasan pada makanan. Meski hasilnya tidak begitu mencolok, namun  biji selasih ini memiliki khasiat bagi tubuh.

Sebagaimana dilansir, Rabu (8/11/2023), beberapa khasiat yang dapat Anda rasakan dari Ocimum basilicum antara lain:

1. Memenuhi asupan serat harian

Mengonsumsi satu sendok makan setara 13 gram Ocimum basilicum dapat mencukupi 25% kebutuhan serat harian. Dalam satu sendok makan biji selasih menyediakan 7 gram serat.

Wanita setidaknya memebutuhkan antara 21 hingga 25 gram serat sehari, sedangkan pria harus mengonsumsi 30 hingga 38 gram sehari.

2. Mendukung kesehatan usus

Baca Juga  Secangkir Kopi: Manfaat positif dan bahaya

Manfaat selasih lainnya terjadi karena kandungan pektin. Kandungan tersebut memiliki manfaat prebiotik, yang berarti dapat memberi nutrisi dan meningkatkan bakteri baik dalam usus usus.

3. Membantu merasa kenyang

Pektin dapat menunda pengosongan lambung dan meningkatkan kadar hormon yang meningkatkan rasa kenyang. Namun, masih membutuhkan penelitian lebih lanjut terkait khasiat biji selasih dengan efek penurunan nafsu makan.

4. Membantu mengendalikan gula darah

Untuk mendapatkan manfaat tersebut, pengidap diabetes bisa mengonsumsi 10 gram selasih atau sekitar ¾ sendik makan. Hasil penurunan sebanyak 17% akan terjadi setelah mengonsumsinya selama sebulan.

5. Menurunkan kadar kolesterol

Pektin dapat menurunkan kolesterol darah dengan menghambat penyerapan kolesterol di usus. Manfaat ini dapat terjadi saat mengonsumsi 30 gram atau berkisar 7 sendok teh biji selasih setiap hari selama satu bulan.

Itulah tadi lima manfaat selasih bagi kesehatan. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H Napitupulu

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life