Home » Kabar Gembira Bagi Pencita Filateli, Pos Indonesia Terbitkan Prangko Pemilu 2024

Kabar Gembira Bagi Pencita Filateli, Pos Indonesia Terbitkan Prangko Pemilu 2024

by Erna Sari Ulina Girsang
2 minutes read
Prangko Pemilu 2024. Foto: KPU

ESENSI.TV - JAKARTA

Pemilu adalah pesta demokrasi bagi semua rakyat Indonesia karena menjadi momentum untuk pemilih Presiden, Wakil Presiden dan Anggota Legislatif yang akan mengelola negeri ini.

Namun, tahukah kamu, bahwa selama pesta demokasi banyak kebijakan menerik yang dilakukan oleh sejumlah lembaga Pemerintah, salah satunya adalah dengan menerbitkan prangko khusus Pemilu 2024. Prangko baru ini tentu dinantikan oleh pencinta filateli.

Prangko Seri Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak Tahun 2024, diterbitkan untuk sosialisasi Pemilihan Umum Serentak Tahun 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) bersama dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) dan PT. Pos Indonesia.’

Terdapat 3 desain pada prangko seri ini yaitu: (1) desain Maskot Sura Sulu, (2) desain Bangunan KPU dengan Bendera Parpol, dan (3) desain Jari Kelingking Celup Tinta Ungu.

Sarana Integrasi Bangsa

Tema utama dari 3 desain tersebut adalah Pemilu sebagai Sarana Integrasi Bangsa. Tema ini juga diharapkan sebagai komitmen bersama sebagai penyelenggara Pemilu, peserta Pemilu, dan pemangku kepentingan Pemilu dalam rangka mewujudkan Pemilu yang damai, demokratis, dan berintegritas.

Adapun tema ini dilatarbelakangi atas kesadaran bahwa Pemilu ataupun Pilkada merupakan arena konflik yang dianggap sah dan legal dalam rangka meraih atau mempertahankan kekuasaan.

Baca Juga  Pos Indonesia Jadi Mitra Logistik Pemilu, Komisi VI Minta Pantau Secara Real Time

Perbedaan pilihan politik merupakan keniscayaan dalam berdemokrasi. Namun perbedaan tersebut tidak boleh memisahkan bangsa.

Desain keserentakan dalam Pemilu tahun 2024 dapat digunakan sebagai sarana integrasi bangsa. Tema ini sekaligus sebagai harapan dan cita-cita KPU pada Pemilu Serentak 2024 yang akan dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 14 Februari 2024.

Setidaknya, ada beberapa faktor terwujudnya Pemilu sebagai sarana integrasi bangsa. Pertama dari segi penyelenggara, KPU memastikan bahwa penyelenggaraan Pemilu berjalan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

KPU sebagai penyelenggara Pemilu berkomitmen bekerja sesuai norma yang berlaku. Kedua dari segi peserta Pemilu, faktor yang dapat mewujudkan Pemilu sebagai integrasi bangsa adalah peserta Pemilu yang mematuhi peraturan. Proses kontestasi diikuti sesuai regulasi.

Ketiga dari segi pemilih, warga yang sudah memiliki hak pilih diharapkan dapat menjadi pemilih yang berdaulat, pemilih yang cerdas dengan memilih berdasarkan pertimbangan rasional, bukan emosional maupun transaksional.

Email: ernasariulinagirsang@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H. Napitupulu

 

 

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life