Ekonomi

Puan Ingatkan Pemerintah Jaga Stabilitas Ekonomi di Tengah Pelemahan Rupiah

Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS yang ditransaksikan antarbank pada Kamis (4/4/2024) pagi turun hingga 11 poin atau setara 0,07 persen menjadi Rp15.931 per dolar AS.

Padahal, pada penutupan perdagangan sebelumnya nilai tukar rupiah sebesar Rp15.920 per dolar AS.

Melihat rupiah mengalami depresiasi, Ketua DPR RI Puan Maharani mengingatkan pemerintah untuk menjaga stabilitas ekonomi dengan menjaga inflasi tetap rendah.

Pemerintah juga membuat sejumlah langkah preventif guna menekan perlambatan ekonomi negara.

“Tanpa upaya ini, saya khawatir masyarakat semakin tertekan dengan beban ekonomi yang semakin berat,” kata Puan.

Ia mengatakan itu saat membacakan pidato dalam agenda Rapat Paripurna DPR RI Ke-15 Masa Persidangan IV Tahun Sidang 2023-2024 di Gedung Nusantara II, Senayan, Jakarta, Kamis (4/4/2024).

“Pemerintah harus memperkuat pertumbuhan ekonomi yang berbasis pada faktor-faktor domestik. Melindungi daya beli masyarakat miskin dan rentan. Pemerintah juga harus mempercepat reformasi struktural yang dapat memperkuat perekonomian nasional,”jelasnya.

Indonesia dinilai berpotensi mengalami perlambatan ekonomi yang disebabkan oleh dinamika konsolidasi politik pasca pemilu 2024. Ditambah, kenaikan harga komoditas kebutuhan rakyat, dan nilai tukar rupiah yang berpotensi melemah terhadap US dolar.

Jika dibiarkan tanpa langkah preventif, kata Puan, masyarakat Indonesia akan mengalami masa sulit. Di mana, negara mengalami kenaikan harga barang kebutuhan pokok, daya beli menurun. Hingga berpengaruh pada turunnya derajat kesejahteraan rakyat.

“Dalam jangka pendek, pemerintah harus dapat memastikan harga kebutuhan pokok yang terjangkau, daya beli masyarakat tetap kuat. Sehingga rakyat Indonesia dalam merayakan lebaran dapat merayakannya dengan penuh kegembiraan,” pungkasnya. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H Napitupulu

Junita Ariani

Recent Posts

Masalah Finansial, 4 Klub Tidak Ikut Europe 2024/2025

Pada musim 2024/2025, sejumlah klub Eropa gagal lolos ke kompetisi Eropa akibat masalah finansial yang…

2 hours ago

Uang Tunai di Indonesia Semakin Berkurang Digunakan

Survei terbaru menunjukkan bahwa penggunaan uang tunai di Indonesia terus menurun pada tahun 2024. Menurut…

4 hours ago

Menko PMK Ingatkan Warga Tak Jual Rumah Bantuan Pemerintah

Menteri Koordinator (Menko) Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy mengingatkan warga penerima untuk tidak…

6 hours ago

Bermodalkan US$150 Juta, PUPR Bangun 3.880 Rumah untuk Korban Gempa Palu

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) membangun 3.880 unit rumah bagi para korban gempa…

6 hours ago

WNA Korea yang Kerja di Indonesia Rasis!?

Baru-baru ini, forum online Indosarang yang diisi oleh pekerja Korea Selatan di Indonesia menjadi viral.…

6 hours ago

Masuk Daftar Hitam di PBB, Israel Membahayakan Anak-anak

Israel telah dimasukkan ke dalam daftar hitam Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) karena dianggap membahayakan anak-anak dalam…

8 hours ago