Home » Lebih Rendah Dari Target, Defisit APBN 2023 Hanya 1,65%

Lebih Rendah Dari Target, Defisit APBN 2023 Hanya 1,65%

by Erna Sari Ulina Girsang
2 minutes read
Ilustrasi Rupiah. Foto: Robert Lens: https://www.pexels.com/photo/indonesian-rupiah-in-close-up-photography-9914134/

ESENSI.TV - JAKARTA

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan realisasi defisit anggaran tahun 2023 mencapai 1,65% terhadap PDB. Angka ini lebih rendah dari target yang ditetapkan sebesar 2,84% dalam APBN 2023.

Sementara itu, dalam Perpres 75/2023, defisit APBN ditetapkan sebesar 2,27% terhadap PDB.

Sri Mulyani mengatakan pencapaian ini menyebabkan keseimbangan primer berhasil kembali mencapai nilai positif setelah surplus terakhir di tahun 2011.

Namun demikian, dia mengatakan spillover effect dari pelemahan ekonomi global serta tingginya suku bunga global masih tetap perlu diwaspadai dampaknya di tahun 2024.

Lebih jauh, Sri Mulyani mengemukakan di tengah risiko volatilitas kondisi global, Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tahun 2023 berperan penting sebagai shock absorber dalam upaya meredam dampak gejolak perekonomian global.

“Kinerja APBN tahun 2023 yang sehat dan terjaga kuat, serta momentum pertumbuhan ekonomi yang terus berlanjut, diharapkan dapat menjadi pijakan kuat bagi APBN dalam rangka mencapai target pembangunan di tahun 2024,” jelasnya, dalam keterangan tertulis dikutip Rabu (3/1/2024).

Dengan kerja keras APBN, ujarnya, perekonomian nasional di tahun 2023 mampu tumbuh 5,05% (Q1-Q3) dengan tingkat inflasi yang terjaga dan terkendali serta tren menurun sepanjang tahun.

Baca Juga  Penerima KUR Diingatkan Jangan Sampai Terjadi Kredit Macet

Surplus Neraca Perdagangan

Selain itu, neraca perdagangan Indonesia mencatatkan surplus dalam 43 bulan beruntun, didukung oleh PMI manufaktur Indonesia yang terus berada di zona ekspansif selama 28 bulan berturut-turut.

Akselerasi belanja negara dilaksanakan sebagai wujud dukungan penuh APBN dalam mendukung peningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan masyarakat, percepatan pembangunan infrastruktur dan konektivitas, pelaksanaan kebutuhan agenda Pemilu 2024, serta meredam dampak El Nino dan stabilisasi harga.

“Risiko global terjadi itu, Alhamdulillah dengan risiko yang terjadi ini, kita masih mampu menjaga stabilitas ekonomi, dan APBN kita jadi bukannya risikonya tidak terjadi, tapi risikonya terjadi dengan geopolitik, komoditas yang jatuh, ekspor utama lemah, dan segala macam”.

“Namun kita masih bisa menjaga stabilitas ekonomi dan APBN kita, inflasi kita juga bisa terkendali rendah,” ungkap Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati saat Konferensi Pers Realisasi APBN 2023 di Aula Mezzanine Kementerian Keuangan, Jakarta.

Email: ernasariulinagirsang@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H Napitupulu

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life