Home » TKW Cianjur Korban Perdagangan Orang Berhasil Ditemukan

TKW Cianjur Korban Perdagangan Orang Berhasil Ditemukan

by Ale Luna
1 minutes read
UU Tindak Pidana Perdagangan Orang dinilai perlu segera dievaluasi

ESENSI.TV - JAKARTA

Tenaga Kerja Wanita atau TKW Cianjur, Jawa Barat yang menjadi korban perdagangan orang di Dubai akhirnya berhasil ditemukan kepolisian setempat.

Ini menjadi sebuah pengingat lagi kepada masyarakat untuk tidak mudah tergiur dengan janji-janji manis.

Mayoritas korban adalah generasi muda yang memiliki ambisi untuk mendapatkan kehidupan dan pekerjaan lebih baik.

“Telah ditemukannya PMI atas nama Saudari Ida Binti Odin Warya oleh Kepolisian Dubai,” kata Kadiv Hubinter Polri Irjen Khrisna Murti dalam keterangannya, dilansir laman resmi Humas Polri di www.humas.polri.go.id, Selasa (11/7).

Menurut Khrisna, Ida kini masih diamankan di Shelter Kepolisian Dubai. Ida selama ini dicari oleh keluarganya dan kasusnya sedang ramai di media sosial di Indonesia.

“Untuk saat ini Saudari Ida masih dilakukan pemeriksaan oleh pihak kepolisian Dubai, dimulai dari pemeriksaan kesehatan, keimigrasian, dan permintaan keterangan untuk tersangka yang telah menjualnya,” ujarnya.

WNA Bangladesh Menjadi Tersangka

Khrisna menyatakan, warga negara asing (WNA) Bangladesh telah menjadi tersangka dalam kasus yang mengorbankan Ida tersebut.

Baca Juga  Sambut Sumpah Pemuda, Dave Laksono: Anak Muda Harus Miliki Mental Baja

Selain itu, terdapat satu lagi WNI yang tidak mempunyai dokumen pribadi, namun hasil wawancara singkat data diri, korban adalah Sri Pujayanti, berasal dari Kampung Cangkring, Kecamatan Kasemen, Kabupaten Serang.

“Saat ini Atpol Riyadh sudah berkoordinasi dengan Kapolres Serang Kabupaten untuk menemukan identitas PMI tersebut dan menemukan keberadaan keluarganya,” ujar Khrisna.

Sebelumnya, kasus ini viral, anak korban Herawati dan Muhammad Randi Rustandi meminta bantuan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo untuk membantu pemulangan ibunya.

“Ibu kami berangkat ke Dubai tahun 2022 yang diberangkatkan oleh sponsor H Rahmat dengan itu Bapak Kapolri, Bapak Kapolda Jawa Barat, Bapak Kapolres Cianjur kami sudah membuat laporan ke Polres Cianjur melalui LBH Keadilan,” ungkap Herawati dalam video yang tersebar.*

Email: AleLuna@esensi.tv

Editor: Erna Sari Ulina Girsang

#beritaviral

#beritaterkini

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life