Home » Para Bupati di Indonesia Berkomitmen Tingkatkan Ekonomi Daerah

Para Bupati di Indonesia Berkomitmen Tingkatkan Ekonomi Daerah

by Achmat
1 minutes read
KBRI Den Haag

ESENSI.TV -

Sejumlah Kepala Daerah yang terhimpun dalam Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia  (APKASI) berkunjung ke KBRI Den Haag. Kegiatan itu bertajuk “Diskusi Potensi Perdagangan dan Investasi Daerah” pada 27 Februari 2023.

Para Kepala Daerah yang hadir berasal dari beberapa wilayah. Kabupaten Indramayu, Sumenep, Sinjai, Bangka Tengah, Bangka Selatan, Buru Selatan, Donggala, Ogan Ilir, Mempawah. Kemudian Sijunjung, Luwu Utara, Hulu Sungai Tengah, Keerom, dan Minahasa Tenggara.

Para Kepala Daerah tersebut melakukan dialog dengan Duta Besar RI Den Haag dan pengusaha diaspora Indonesia di Belanda. Termasuk pengurus Asosiasi Pengusaha Indonesia di Belanda (ASPINA).

Kehadiran para kepala daerah sendiri di Belanda adalah dalam rangka studi tiru untuk pembangunan ekonomi. Harapannya, diskusi tersebut menjadi pembelajaran yang dapat diterapkan di daerah masing-masing.

Baca Juga  Menag Bahas Fast Track Embarkasi Solo dan Surabaya dengan Imigrasi Saudi

“Keunikan Belanda yang memberikan nilai lebih dibandingkan negara Eropa lainnya bagi Indonesia. Mulai dari posisi sebagai pintu dagang ke Eropa, jumlah masyarakat Indonesia dan diaspora yang besar. Termasuk kerja sama yang erat antara pemerintah kedua negara,” ujar Duta Besar RI Den Haag Mayerfas.

Dihimbau agar pemerintah daerah dapat mengidentifikasi kebutuhan dan kerja sama konkrit yang dibutuhkan dan dapat memanfaatkan kegiatan-kegiatan di Belanda untuk memasarkan produk unggulan daerah di pasar Eropa.

Editor: Addinda Zen

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life