Home » Usai Lawatan ke Tiga Negara ASEAN, Presiden Jokowi Tiba di Tanah Air

Usai Lawatan ke Tiga Negara ASEAN, Presiden Jokowi Tiba di Tanah Air

by Junita Ariani
1 minutes read
Presiden Jokowi tiba di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Minggu (14/1/2024), sekitar pukul 14.00 WIB, usai kunjungan ke tiga negara ASEAN. 

ESENSI.TV - JAKARTA

Usai melakukan kunjungan ke tiga negara ASEAN, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) tiba di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Minggu (14/1/2024), sekitar pukul 14.00 WIB,

Tampak menyambut Presiden Jokowi di bawah tangga pesawat yakni Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Sebelumnya, Presiden beserta rombongan lepas landas dari Bandara Brunei, Bandar Seri Begawan, Brunei Darussalam, sekitar pukul 13.00 waktu setempat (WS) atau 12.00 WIB.

Turut mendampingi Presiden dalam penerbangan menuju Jakarta yaitu Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri BUMN Erick Thohir. Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, dan Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Gandi Sulistiyanto.

Dalam rangkaian lawatan ke tiga negara ASEAN, Presiden Jokowi mengawali kunjungannya ke Filipina. Di sana, Presiden Jokowi menghadiri sejumlah acara mulai dari acara kenegaraan bersama Presiden Filipina Ferdinand Romualdez Marcos Jr. Hingga menerima kunjungan kehormatan Menteri Transportasi dan Menteri Pertahanan Filipina.

“Alhamdulillah rangkaian kunjungan bilateral yang dilakukan atas undangan Presiden Filipina, Presiden Marcos Jr telah selesai. Dan kemarin acara kenegaraan bersama Yang Mulia Presiden Marcos Jr juga berjalan lancar,” ujar Presiden.

Baca Juga  Dalam Sehari 3 Kecelakaan Terjadi, KAI Imbau Masyarakat Tingkatkan Disiplin Berlalu Lintas

Setelah Filipina, Kepala Negara beserta rombongan melanjutkan kunjungannya ke Vietnam. Di Hanoi, Presiden Jokowi mengikuti sejumlah kegiatan kenegaraan dan melakukan pertemuan dengan para pemimpin Vietnam.

Ia pun mengapresiasi sambutan hangat dari Vietnam selama rangkaian kunjungan kerjanya di sana.

“Saya amat sangat terkesan dengan kehangatan rangkaian kegiatan kunjungan saya di Vietnam, juga jamuan makan malam tadi malam oleh Presiden Thuong. Menunjukkan eratnya hubungan kedua negara juga masa depan kerja sama ke depan yang sangat menjanjikan,” ujarnya.

Presiden mengakhiri rangkaian kunjungannya ke tiga negara ASEAN dengan mengunjungi Brunei Darussalam. Di Bandar Seri Begawan, Presiden Jokowi bertemu dengan sejumlah pebisnis Brunei Darussalam serta memenuhi undangan pernikahan putra Sultan Hassanal Bolkiah yaitu Pangeran Abdul Mateen. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H Napitupulu

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life