Home » Diusung Golkar, Gibran: Saya Sangat Apresiasi

Diusung Golkar, Gibran: Saya Sangat Apresiasi

by Junita Ariani
1 minutes read
Diusung Golkar, Gibran : Saya Sangat Apresiasi

ESENSI.TV - JAKARTA

Gibran Rakabuming Raka resmi diusung oleh Partai Golkar sebagai bakal calon Wakil Presiden (Bacawapres) mendampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

Keputusan ini merupakan hasil Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Golkar yang dilaksanakan hari ini, Sabtu (21/10/2023) di Kantor DPP Golkar, Jakarta.

Didampingi Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto, Gibran memberikan keterangan pers kepada wartawan yang telah menantinya sejak kemarin.

Ia yang mengenaikan kemeja Batik berwarna coklat itu meminta maaf kepada wartawan yang telah menunggunya lama.

“Saya minta maaf kepada teman-teman media,” ucapnya.

Menanggapi keputusan hasil Rapimnas Golkar, Wali Kota Solo itu mengucapkan terimakasih kepada keluarga besar Golkar.

“Saya sangat mengapresiasi hasil rapimnas pada siang hari ini. Untuk selanjutnya akan kami koordinasikan, akan kami tindaklanjuti bersama Pak Prabowo,” kata Gibran, pada keterangan persnya, Sabtu (21/10/2023).

Usai memberikan keterangan singkat, putra sulung Presiden Ri Joko Widodo itu langsung digiring Airlangga masuk ke dalam ruangan.

“Tidak ada pertanyaan, terimakasih,” kata Airlangga.

Baca Juga  Bawaslu Temukan Tumpukan Surat Suara Rusak di Bogor

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto menyampaikan semua pihak menyatakan setuju untuk mengusulkan Gibran Rakabuming sebagai pasangan Prabowo Subianto.

“Kami rapat cukup lama, cukup hangat. Tapi semuanya konsensus mengusulkan dan mendukung Mas Gibran untuk kita pasangkan dengan Pak Prabowo sebagai bakal calon Presiden Republik Indonesia” ujar Airlangga.

Lebih lanjut, Airlangga menyebut pengusungan Gibran merupakan representasi generasi muda, mengingat, generasi muda saat ini mendominasi jumlah populasi. Airlangga berharap, Gibran dapat memanfaatkan bonus demografi.

“Partai Golkar menilai bahwa representasi muda ini penting. Dari pasangan capres dan cawapres yang lain, dilihat bahwa semuanya usianya di atas 50. Kita tahu, generasi muda merupakan dari generasi milenial dan generasi Z. Jumlah popuasi generasi milenial dan generasi Z adalah 53%,” jelas Airlangga.

“Sehingga kami berharap bahwa Mas Gibran bisa memanfaatkan bonus demografi yang produktif ini,” ujar Airlangga. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H Napitupulu

 

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life