Home » Gabut? Ini Dia 4 Rekomendasi Kegiatan Seru di Dalam Rumah

Gabut? Ini Dia 4 Rekomendasi Kegiatan Seru di Dalam Rumah

by Erna Sari Ulina Girsang
2 minutes read
Rumah minimalis merupakan model rumah yang menekankan kepada hal-hal yang bersifat esensial dan memiliki fungsi lebih.

ESENSI.TV - JAMBI

Dalam bahasa gaul, gabut adalah keadaan dimana kita bingung ingin melakukan aktivitas apa dan tidak memiliki kegiatan tertentu pada saat itu.

Kondisi tersebut sering kali membuat kita menjadi tidak produktif dan hanya menghabiskan waktu dengan tidur atau dengan bermalas-malasan.

Untuk itu, kita biasanya hanya meng-scroll social media, tanpa berbuat apa-apa sehingga membuat rasa gabut semakin menjadi jadi di dalam diri kita. Maka dari itu, sebarnya kita hanya memerlukan jenis aktivitas yang bisa di lakukan di waktu luang.

Nah, ini dia 4 rekomendasi aktivitas seru untuk mengisi waktu kosongmu saat gabut, Cuma di rumah saja, tapi tak kalah menyenangkan, yuk simak!

1. Mencoba Menu Masakan

Tak hanya ibu rumah tangga, kegiatan masak-memasak sering sekali juga menjadi kegiatan favorit para gadis-gadis muda yang tengah dalam kondisi gabut di rumah.

Mencoba menu baru yang di dapatkan dari internet dan mencoba meniru resep di rumah menjadi hal yang menarik untuk mengisi waktu kosongmu. Apalagi jika hasilnya berhasil dan mendapat pujian anggota keluarga, pasti lebih menyenangkan.

2. Olahraga

Daripada hanya tidur dan bermalas-malasan, kamu bisa berolahraga sendiri di dalam rumah, dengan memutar music ceria dari ponselmu, atau meniru gerakan aerobic dari video youtube.

Baca Juga  Jangan Lewatkan Manfaat Buah Kundur bagi Kesehatan dan Cara Mengonsumsinya

Yang penting tubuh tetap sehat dan bugar, karena selalu melakukan aktifitas fisik di rumah. Atau jika kamu memiliki saudara dirumah, kamu bisa ajak untuk bermain bulu tangkis atau senam bersama. Pasti sangat seru!

3. Menonton Film

Menonton film memang menjadi pilihan terbaik saat kamu sedang tidak tahu ingin berbuat apa. Maka dari itu, aktifitas yang satu ini menjadi rekomendasi kegiatan saat kamu sedang gabut.

Kamu bisa memilih genre film yang ingin kamu tonton sesuai dengan suasana hatimu, seperti komedi, horror, romansa, animasi, atau yang lainnya. Jangan lupa untuk menyediakan camilan ringan untuk menjadi teman menontonmu biar makin seru.

4. Menata Ulang Kamar

Saat dalam keadaan gabut, pasti kamu akan melakukan kegiatan apa saja yang dapat mengiis kekosonganmu, bukan?

Nah, untuk itu kamu bisa berberes kamar. Mulai dair mengganti sprai, menata meja rias, mengatur ulang posisi tempat tidur, dan lainnya. Hal tersebut juga dapat membuat emosi kamu lebih stabil dan tertata, juga membuat kamarmu lebih nyaman,

Penulis: Rheyna Leony
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H Napitupulu

#beritaviral
#beritaterkini

 

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life