Home » Sakit Gigi? Coba Lakukan Cara Ampuh Ini Tanpa Obat

Sakit Gigi? Coba Lakukan Cara Ampuh Ini Tanpa Obat

by Junita Ariani
2 minutes read
Ada beberapa cara mengatasi sakit gigi berlubang tanpa obat sebelum Anda ke dokter gigi.

ESENSI.TV - JAKARTA

Lubang pada gigi biasanya disebabkan oleh adanya plak yang mengikis lapisan terluar (email) gigi. Munculnya plak ini bisa berasal dari sisa makanan dan kuman yang menjadi asam. Salah satunya karena tidak rajin menyikat gigi.

Ketika gigi sudah berlubang, biasanya muncul rasa sakit atau nyeri dan kadang bisa tidak tertahankan. Kalau sudah begitu, maka berobat ke dokter gigi menjadi solusinya.

Namun untuk sementara, ada beberapa cara mengatasi sakit gigi berlubang tanpa obat sebelum Anda ke dokter gigi. Berikut tips mengatasi rasa sakit gigi yang berlubang, Jumat (29/9/2023), di Jakarta.

1. Berkumur air garam

Air garam berfungsi sebagai disinfektan alami dengan tugas membantu membasmi kuman penyebab infeksi. Berkumur dengan air garam  bisa menjadi pertolongan pertama untuk menghilangkan sakit gigi.

Nah, air garam juga dapat membantu mengurangi peradangan gusi dan area mulut lainnya. Campurkan 1/2 sendok teh garam ke dalam segelas air hangat dan gunakan dengan cara berkumur.

2. Berkumur larutan hidrogen peroksida

Larutam hidrogen peroksida juga dapat digunakan untuk meredakan nyeri dan peradangan. Selain membunuh bakteri, hidrogen peroksida dapat mengurangi plak dan meredakan gusi berdarah.

Untuk mendapatkan manfaat ini, larutkan hidrogen peroksida 3% ke dalam air dengan perbandingan yang sama, lalu gunakan untuk berkumur selama 30 detik.

3. Mengompres dingin

Menempelkan kompres dingin di area yang nyeri selama setidaknya 20 menit, dapat membuat area tersebut terasa kebas, sehingga rasa sakit mereda.

Baca Juga  Jangan Pernah Minum Obat Setelah Makan 4 Buah Ini

Cara ini juga dapat mengurangi pembengkakan dan peradangan. Anda dapat membuat kompres dingin dengan merendam handuk di air es, menggunakan ice pack, ice gel, atau es yang dibungkus dengan kain.

Namun, hindari menempelkan es langsung ke kulit, untuk menghindari cedera pada kulit.

4. Tempelkan teh celup

Teh mengandung senyawa tanin yang dapat membantu meredakan rasa nyeri akibat gigi berlubang. Selain itu, bisa juga menggunakan varian teh mint.

Kandungan mentol dalam teh mint dapat membuat area gigi berlubang terasa kebas dan menenangkan gusi sensitif, sehingga nyeri berkurang.

Untuk mendapatkan manfaat ini, simpan teh celup di dalam freezer selama beberapa menit untuk mendinginkannya. Kemudian, tempelkan kantong teh di bagian gigi yang berlubang.

Namun harus diingat, tips tersebut hanya berlaku untuk sementara saja. Anda tetap harus berobat ke dokter gigi untuk menuntaskan sakit gigi berlubang tersebut.

Penanganan lebih awal dapat mencegah gigi berlubang berkembang semakin parah, serta mengurangi risiko infeksi dan gigi tanggal.

Perawatan gigi berlubang meliputi fluoride treatment, filling atau tambal gigi, crown atau pemasangan mahkota gigi palsu, root canal atau perawatan saluran akar gigi, dan cabut gigi.

Tindakan yang dibutuhkan tergantung pada seberapa parah kondisi gigi berlubang.*

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Radja H Napitupulu

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life